20 Juni 2009
ABG diculik 2 pria tak dikenal
*Lengan disayat, dipaksa miras
GUB H BASTARI-Malang menimpa seorang karyawan Pecel Lele berinisial Ya (16), warga Jalan Demang Lebar Daun, Lorong Gembira, Kelurahan Demang Lebar Daun. Pasalnya, korban diculik 2 bandit, yang salah satunya berinisial Fit (18), kenalan korban setahun lalu. Akibatnya, Hp korban dirampas para pelaku. Tak hanya itu, korbanpun juga dipaksa minum minuman keras (miras) hingga mabok serta tangan kanan korban terluka disayat para pelaku. Peristiwa itu terjadi kemarin, sekitar pukul 00.30 WIB, di kawasan PT Pusri, yang terletak Jalan Mayzen, Kecamatan Kalidoni.
Korban merupakan karyawan Pecel Lele di Jalan Demang Lebar Daun. Terus, datang kedua pelaku dimana salah satunya dikenal korban berinisial Fit, yang pernah berkenalan dengan korban setahun lalu. Namun, karena banyaknya pembeli, hingga korban tak terlalu meladeni kedua pelaku. Malam harinya, saat korban hendak pulang usai berjualan pecel lele, tiba-tiba korban didekati kedua pelaku yang mengendarai sepeda motor. Salah satu pelaku langsung menodongkan pisau ke tubuh korban, sembari mengancam akan membunuh jika korban berteriak atau melakukan perlawanan. Lalu, korban dibawa oleh kedua pelaku dengan sepeda motornya menuju lokasi kejadian.
Sampai di TKP, pelaku langsung merampas Hp korban, hingga korban kehilangan Hp motorolla. Setelah itu, para pelaku langsung memaksa korban untuk menenggak miras. Semula korban menolak, akan tetapi pelaku terus memaksa sembari menyayat lengan kanan korban menggunakan silet. Takut dengan kedua pelaku, akhirnya korban mau saja dipaksa menenggak miras, sampai korban mabok dan teller.
Korban baru tersadar dari mabok pagi harinya, selepas adzan subuh. Oleh salah satu pelaku, korban langsung diantar menggunakan sepeda motor sampai ke pasar 16 Ilir. Usai mengantar korban, pelaku langsung kabur dari lokasi kejadian. Tak terima perbuatan para pelaku, siang itu juga, korban melaporkan kejadiannya ke Mapoltabes Palembang. Laporannya diterima Kepala SPK Poltabes Ipda Hanys Pamungkas Subandrio Amd IK. Kapoltabes Palembang Kombes Pol Drs Luki Hermawan MSi, didampingi Kasatreskrim Kompol Kristovo Arianto SIk, saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan tersebut. (sam)